Sejumlah warga di Nunukan dua hari belakangan ini sering menjumpai sosok wanita yang diduga hantu. Wanita tersebut menampakkan diri lalu tiba-tiba hilang.
Dari keterangan sejumlah warga, wanita tersebut berusia sekitar 25 tahun, berkulit putih, rambut sebahu dan mata agak sayu. Wanita itu menggunakan celana jeans selutut dan mengenakan kaos merah les hitam.
Jufri salah seorang warga Nunukan mengaku, Kamis (9/12/2010) malam kemarin ia sempat membonceng wanita tersebut menggunakan sepeda motor. Namun tanpa ia sadari di tengah jalan wanita tersebut tiba-tiba hilang.
Kejadiannya sendiri berawal sekitar pukul 20.30. Saat itu Jufri dan empat temannya dari komunitas pers pelajar sedang santai di Kantor Tribun Kaltim Biro Nunukan, Jalan Sungai Bilal. Saat itu, pintu kantor sedikit terbuka.
"Tiba-tiba tanpa mengetuk pintu, wanita itu mendorong pintu sambil bertanya ada ibu-ibukah tinggal di dalam? Saya bilang nggak ada. Kemudian dia bilang bisa antar aku ke Bhayangkara?" kata Richard.
Jufri kemudian berinisiatif mengantarkan wanita itu. Iapun meminjam sepeda motor Mio KT 2009 SB milik Ricard. Saat keduanya hendak meninggalkan kantor Tribun, si wanita masih sempat menolah ke belakang mengarah ke Uud.
"Senyumannya lain daripada yang lain. Kepalanya dibalik pelan-pelan mirip hantu di film mistis," kata Uud.
Sesampainya di Bhayangkara, wanita itu malah meminta Jufri supaya jalan terus. "Sampai disimpang empat Ahmad Yani-Bhayangkara dia suruh belok ke kanan ke jalan Pasir Putih. Nah sampai di simpangan pasir putih dia malah minta antar ke pelabuhan tempat temannya yang satunya. Alasannya rumah temannya di Bhayangkara sudah tutup,"kata Jufri.
Jufri terus memacu kendarannya hingga hampir ke ujung Jalan Pelabuhan di sekitar kafe wisata. Saat ditanyakan, rumah teman yang ia maksud wanita itu malah menunjuk ke areal kosong di depan Kantor Imigrasi.
"Dia nunjuk ke tempat yang tidak ada rumah. Bilangnya semua ini rumah temanku. Di situ saya mulai merinding. Nah dia bilang lagi kalau semua rumah temannya sudah tutup makanya dia minta antar kembali ke Sungai Bilal," katanya.
Di sekitar Jalan Bhayangkara, si wanita itu tak henti-hentinya meminta Jufri memperlambat kendaraannya. "Karena waktu itu Richard nelpon mau pakai motornya, makanya saya ngebut. Tapi dia terus bilang pelan-pelan. Tapi tetap saja saya tidak hiraukan," ujarnya.
Semakin lama, suara wanita itu tak lagi terdengar. Di depan Gedung ACMY, tepatnya jalan masuk menuju kuburan muslim Jufri pun menoleh kebelakang. "Tiba-tiba orangnya sudah tidak ada. Saya pikir dia terjatuh dari motor. Tapi saya cari sudah tidak ada," katanya. (*)
Hantu Itu Bernama Sari
Hantu yang seringkali menampakkan diri kepada warga Nunukan dalam wujud wanita muda ternyata bernama Sari. Jufri, salah seorang warga Nunukan yang sempat membonceng wanita tersebut sempat menanyakan nama orang yang diboncengnya itu.
"Saya tanya ke dia, namanya siapa? Dia bilang Sari, tapi dia sambil marah-marah. Dia bilang kenapa tanya-tanya?" kata Jufri.
Sepanjang perjalanan, Jufri memang bercakap-cakap dengan wanita itu. Si hantu itu juga mempertanyakan pekerjaan Jufri maupun teman-temannya yang kebetulan Kamis (9/12/2010) malam kemarin sedang berada di Kantor Tribun Kaltim Biro Nunukan.
"Saya bohongi dia. Saya bilang ke dia kalau saya kerjanya wartawan terus teman-teman saya itu Polisi," kata Jufri. Sari juga sempat mempertanyakan rumah kosong yang ada di depan Kantor Tribun Kaltim Biro Nunukan.
"Saya pikir waktu itu dia nanya yang di sebelah rumah kosong. Jadi saya bilang ada teman saya tinggal di situ," katanya.
Berapa warga memang mengaku sering bertemu sosok wanita di sekitar diesel PLN tak jauh dari Kantor Tribun. "Saya waktu itu lihat dia berdiri di bawah tiang listrik," kata salah seorang warga.
Kecelakaan sepeda motor juga kerap terjadi di sekitar jalan tersebut. Beberapa pengendara sepeda motor seringkali terjatuh tiba-tiba. "Saya lewat situ, saya lihat ada anjing yang menerjang motor saya. Saya terjatuh tetapi tidak ada lagi anjing saya lihat. Minimalkan ada suaranya setelah saya tabrak," kata warga lainnya. (*)
ya allah ak di datengiiin hantu... hihihi... serem seumur hidup baru lihat hantu orang meningal..
BalasHapushttp://www.youtube.com/watch?v=DxbKU3nvLg0